Jumat, 29 April 2016

Pengertian dan Contoh Kalimat Perintah Lengkap


Dalam ragam bahasa Indonesia, kalimat terbagi menjadi beberapa jenis diataranya adalah kalimat perintah, kalimat pertanyaan, kalimat informasi dan lain-lain. Pada artikel sebelumnya telah dibahas kalimat pertanyaan, maka kali ini marilah kita bahas kalimat perintah lebih jauh.

Kalimat perintah merupakan kalimat yang mengandung makna memerintah atau meminta seseorang untuk melakukan sesuatu sesuai dengan apa yang diinginkan oleh penutur atau penulisnya.

Ciri-Ciri Kalimat Perintah

1. Intonasi pada bagian akhir kalimat naik atau meninggi.
2. Diakhiri dengan tanda baca seru (!).
3. Kalimat perintah menggunakan pola inversi
4. Biasanya menggunakan partikel lah ataupun kan.

Cara memperhalus kalimat perintah

1. Menggunakan kata penghalus. Contoh : tolong, mohon.
2. Menggunakan partikel –lah pada predikatnya.
3. Mengubah kalimat perintah kedalam bentuk kalimat Tanya. Contoh: apajah kamu sudah   
    mengerjakan PR?
4. Menggunakan kalimat perintah menjadi kalimat berita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar